Katakan Tidak Pada NARKOBA



Swara Siswa - Sore itu pukul 15.30 WIB, untuk melepas penat sejenak saya akhirnya menginjakkan kaki di salah satu tempat nongkrong di Bekasi. Ternyata Tuhan mentakdirkan saya bertemu dengan teman satu universitas beda jurusan. Beliau jurusan hukum, saya jurusan manajemen, beliau sudah lulus dan sudah bekerja di suatu perusahaan advokasi di Jakarta sedang kan saya masih berjuang untuk lulus hehehe.
Singkat cerita kami mengobrol panjang lebar tentang kisah hidup, pengalaman, dan tentu pekerjaan. Ada satu cerita yang menarik saya dapatkan dari teman saya ini.

Begini ceritanya:
"Waktu itu saat Sidang dimulai dengan kasus yang sudah dianggap lazim terjadi di Indonesia.
Ada orang masih muda sekitar usia 25 tahunan yang ternyata menjadi terdakwa dgn kasus NARKOBA. Kisahnya sungguh miris, hanya karena ingin membiayai sekolah adik-adiknya dan membiayai dana kehidupan orang tua nya, ia memilih jalan menjadi kurir narkoba karena memang membutuhkan uang sedangkan pekerjaan sangat sulit didapatkan serta saat ingin memulai berwirausaha banyak hal yang menghalangi, salah satu contohnya seperti kesulitan modal.
Saat tes urine oleh penyidik pun, dia negatif narkoba, ya karena memang dia tidak ingin memakai barang haram tersebut tapi mau bagaimana lagi, tuntutan ekonomi dan pergaulanlah yang akhirnya membuat ia memilih jalan menjadi kurir NARKOBA".
Di dalam hati saya terenyuh dan sedih serta bertanya tanya "Mengapa ini bisa terjadi? apakah sesulit ini menjalani hidup? mengapa selalu terjadi lagi Dan lagi?" Dan banyak pertanyaan pertanyaan yang masih menggantung di benak saya".
Dan yang lebih mengejutkan bagi saya adalah saat teman saya bilang cukup banyak anak muda yg terjerat kasus narkoba (semua didasari dari pergaulan yang salah, serta tidak ada jalan lain lagi untuk mendapatkan uang yang cukup).


Yah, bagaimana pun pilihan telah diambil dan setiap tindakan pasti ada tanggung jawab nya.

Semoga segala peristiwa kehidupan ini menjadi pembelajaran yang indah.
Mari saling mendoakan dan semoga setelah mereka keluar dari penjara hidup mereka menjadi pemenang dan bangkit.

Semoga ini mengingatkan kita semua, para pemuda hebat yang berkhidmat untuk lebih aktif dan inisiatif lagi membimbing para pemuda di dalam unit pergaulan masing masing.

Jadilah contoh dan teladan yang benar sehingga teman-teman kita melihat kita sebagai contoh yang benar dan baik.

Pemimpin adalah CERMIN

Teman-teman kita adalah para pemuda yang punya masa depan yang  sebenarnya gemilang dan harus luar biasa.
Mereka adalah masa depan Indonesia.


Dan inilah yang forum pemuda anti napza (FORZA) inginkan, kami tidak ingin Indonesia hanya dipenuhi benalu benalu yang merusak martabat pemuda Indonesia. Oleh karena itu mari kita bersinergi bersama sama mencegah teman, kerabat, atau bahkan saudara kita dari bahaya NARKOBA. Salah satunya adalah dengan memberi contoh yang baik serta pelatihan dan hal-hal yang bermanfaat, sehingga mereka tidak terpikirkan menyentuh barang haram bernama NARKOBA!! Karena sekali lagi pemimpin adalah CERMIN. #mimpikamimasadepankita #bekasitanpanarkoba. (RD)


Tim Jurnalistik Muda Kota Bekasi
Penulis : Rahadian Drimurtantio (Sekretaris Umum Forum Pemuda Anti Napza)
Pemimpin Redaksi : Guntara
Pembina : Kokom Komariah & Wiwik Septi
Trend Indonesia
Bekasi 2017



Share on Google Plus

About Swara Siswa

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar