TRAINING OF VIDEOGRAFI "PELATIHAN MEREKAM UNTUK JURNALIS MUDA (PEMUDA)"

 


Hai sobat muda, kali ini Jurnalistik Muda Kota Bekasi (JMKB), menggelar webinar kali kedua di tengah pandemi Covid-19. Bertema 'Pelatihan Merekam Untuk Jurnalistik Muda' via aplikasi zoom dan live streaming youtube jurnalistik muda kota Bekasi, Minggu (11/10/2020).

Seminar online ini dihadiri puluhan peserta pelajar SMA/SMK/MA dan sederajat dari beberapa sekolah di Kota Bekasi dan luar daerah lainnya .

Dalam sambutannya Asep Nurhidayat sebagai Pembina JMKB mengatakan, kegiatan JMKB mengadakan acara bertemakan PEMUDA yang mana bertepatan dengan bulan Sumpah Pemuda 28 Oktober, semoga acara ini dapat menjadi ilmu dan wawasan terkait kejurnalistikan tentang videografi.

Webinar ini menghadirkan pemateri ka 'Dhiya Ur Rahman, juru kamera Kompas TV“Video Jurnalistik adalah laporan berita yang ditunjukkan dalam bentuk gambar yang bergerak (rekaman video yang sering kita lihat dalam televisi media)”, ujar Ka Dhiya.

Sebagai Videograper kita juga harus paham kamera yang digunakan serta fungsinya. Mulai dari kamera profesional hingga kamera ponsel pintar kita. Selain itu, seorang videoghrafer juga harus memiliki alat yang diperlukan untuk melakukan kegiatan yang akan dia lakukan. Kita juga harus melakukannya dalam panggung Video Jurnalistik dan pengambilan gambar suatu objek,” ungkapnya.

Peserta menanggapi Amelia  Agustin yang mengapresiasi kegiatan, “Terima kasih atas terselenggaranya webinar Jurnalistik sangat bermanfaat”, kata Amel, siswi SMK Kesehatan Bunda Auni.

JURNALISTIK MUDA KOTA BEKASI 
Penanggung Jawab : Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat
Penasehat                   : Ir. H. Asep Arwin Kotsara, M.Eng 
Pembina                    : 1.Kokom Komariah, S.Si  
                                     2. Asep Nurhidayat, S.Pd.  
Pimpinan Redaksi   : Guntara. S.Kom
Tim Liputan              : Tim Jurnalistik Muda Kota Bekasi Generasi 8 
Penyusun                   : Irfan Galih (SMK Karya Guna Bhakti 1 Bekasi)                



Share on Google Plus

About Swara Siswa

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar